Senin, 20 Desember 2021

PMR COMPETITION AT HOME 8TH

 Haloo sobat PMR🙌🏻

Kembali lagi dengan PMR madya Spenzarie ✨

Kali ini kita akan berbagi informasi tentang kegiatan PMR COMPETITION AT HOME 8 TH.


Pada tanggal 16-20 Desember, PMR madya Spenzarie mengadakan kegiatan lomba PMR COMPETITION AT HOME 8 TH.

Kegiatan ini di laksanakan secara online.meliputi cabang lombanya yaitu

•  PMR FAVORIT, yaitu lomba yang disediakan untuk menambah kreatifitas anggota PMR dalam 

membuat baju/dress yang dibuat dari bahan daur ulang.

Teknis lomba dilaksanakan dua tahap yaitu 1. Tahap Penyisihan, 2.Tahap Final

 Dalam Tahap Penyisihan, peserta membuat video yang berisi detail baju dan. Video dibuat cinematic dengan durasi maksimal 3 menit.Setiap regu diwakili 1 orang peserta ( 1 perempuan ).

Kriteria Penilaian:

1. Penampilan bakat,

2. Sesi tanya jawab dapat berupa pernyataan atau pertanyaan, 

3. Kostum.

• VIDEO CLIP COVER SONG 

 Teknis lomba yakni peserta men-cover lagu dengan tema “persahabatan”. Babak

pertama melalui seleksi secara online dengan mengirimkan hasil video 

kepenanggungjawab lomba. Setiap regu diwakili 1 orang peserta.

 Kriteria Penilaian:

1. Penampilan bakat,

2. Visualitas dan teknik pengambilan video

3. Kualitas video

• LCC (Learned. Clever.Careful.) 

LCC- ( 7 Materi Kepalangmerahan), yaitu lomba yang disediakan dalam rangka penyegaran

materi dan metode memfasilitasi fasilitator dan PMR untuk dapat berperan peersupport (untuk

PMR Madya).

 Teknis lomba ini diadakan dengan 2 tahap, 1. Tahap penyisihan, 2. Tahap final

 Tahap penyisihan, Pada perlombaan ini peserta ( per-kelompok ) akan diberikan 100 soal 

yang harus dikerjakan peserta yang akan dikirim lewat grub WhatsApp, soal mencakup 7

materi pokok PMR. Setiap regu diwakili 3 orang peserta ( 1 kelompok )

 Kriteria Penilaian:

1. Jumlah skor 

2. Kecepatan waktu 

• REMAJA TANGGUH 

Lomba ini diarahkan untuk membuat sebuah video senam. Untuk cabang lomba ini diwakili 5 

peserta dalam satu regu. Durasi video 3-5 menit. 

 Teknis lomba ini diadakan dengan 2 tahap, 1. Tahap penyisihan, 2. Tahap final

• ARTISTIC CREATIVITY 

Dalam ajang lomba ini diarahkan untuk dapat membuat sebuah video karya berupa mascot

untuk promosi PMR.Setiap regu mengirimkan 3 peserta.

 Teknis lomba ini diadakan dengan 2 tahap, 1. Tahap penyisihan, 2. Tahap final



Pada tanggal 16-17 september adalah waktu adek² untuk mengumpulkan video dan waktu adek² untuk mengikuti lomba LCC secara daring, melalui quiziz. 

Tanggal 17-18 september adalah waktu untuk juri dan panitia bekerjasama mencari regu terbaik untuk masuk ke babak final. Setelah itu adek² yang masuk babak final akan diberi pengumuman untuk datang ke smp pada tanggal 20 september 2021. Acara tersebut adalah acara yang paling ditunggu, yaitu pementasan yang dapat dilihat secara langsung di indoor smpn 1 wedarijaksa. Yang dihadiri oleh kepala sekolah, pembina pmr, bapak/ibu guru, kakak alumni, kakak senior, dan adek² peserta lomba.




Acara dimulai dari pukul 08.00 s/d 10.30 karena tidak diperbolehkannya berkerumun jadi acara tersebut dilakukan masih dengan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku. 

Di menit terakhir adalah hal yang paling ditunggu-tunggu yaitu pembacaan nominasi yang dibacakan oleh kakak-kakak alumni.

Berikut adalah pemenang dari nominasi tersebut:

- PMR FAVORIT

Juara 1: Regu Banjar

Juara 2: Regu Hanamaru

Juara 3: Regu Galaksi 

- VIDEO CLIP COVER SONG

Juara 1: Regu Gembira

Juara 2: Regu Flamboyan

Juara 3: Regu Garbera

- LCC

Juara 1: Regu Flamboyan

Juara 2: Regu Denpasar

Juara 3: Regu Gembira

- REMAJA TANGGUH

Juara 1: Regu Gembira

Juara 2: Regu Banjar

Juara 3: Regu Galaksi 

- ARTISTIC CREATIVITY

Juara 1: Regu Banjar

Juara 2: Regu Flamingo

Juara 3: Regu Galaksi

JUARA UMUM

Juara umum 1: Regu Gembira

Juara umum 2: Regu Flamboyan

Juara umum 3: Regu Galaksi 

Tidak hanya juara umum dan juara cabang lomba aja tetapi ada juga juara peringkat.

Juara peringkat,dinilai dari kerajinan dalam mengumpulkan tugas tugas PMR.

Sekian kisah PMR madya Spenzarie,sampai jumpa di kisah PMR madya Spenzarie selanjutnya!!

Stay safe semuaa!!😊



Penulis:Aprtwdst

Tidak ada komentar:

Posting Komentar