Hay Teman-Teman bertemu lagi di artikel PMR madya Spenzarie. Disini saya akan menceritakan sebuah cerita yaitu "PMR Ikut serta dalam acara bedol Rumah Di Desa Panggungroyom"
Rabu, 27 September 2017 SMP N 1 WEDARIJAKSA diundang untuk acara peresmian Bedol Rumah di desa Panggungroyon.Osis Dan PMR Madya Spenzarie juga diundang untuk menghadiri kemerihan bedol rumah tersebut.
Pukul 10.00 Semua senior PMR Madya Spenzarie berkumpul didepan SMP dengan berpakaian Rompi merah bersyal.Di sana mereka berbaris dengan Rapinya.Sebelum berangkat kita diberi pengarahan,dan persiapan Yel-yel untuk kegiatan nanti.
Guna PMR madya diundang untuk acara peresmian bedol rumah untuk menyambut bapak Hariyanto sebagai Bupati Pati periode 2017-2022,dengan menggunakan yel-yel yang sangat meriah.
Jam 10.30 Osis dan PMR Madya spenzarie berangkat ke desa panggungroyom dengan berjalan kaki,karena jarak panggungroyom ke SMP sangat dekat hanya sekitar 500 Meter.Sesampai diSana kita Istirahat sebentar untuk Beli minuman.Setelah itu dihibur dengan sebuah musik yang dinyanyikan oleh penyanyi dari desa Wedarijaksa.Bukan hanya itu SMP N 1 WEDARIJAKSA juga ikut bernyanyi bersama dan yang lainya berjogetan dengan serunya.
Walaupun kemarin kita telah mengadakan haiking sepeda santai,Senior PMR Madya Spenzarie tetap semangat dan antusias mengikuti kegiatan peresmian bedol desa Di panggungroyom.Setelah sekian lama kita menunggu kedatangan bapak Bupati yaitu bapak Hariyanto akhirnya datang yang dikawal dengan polisi-polisi dan tentara-tentara.
Saat Bupati sudah datang dengan menggunakan mobil mewahnya PMR madya menggumamkan Yel-yel nya dengan penuh semangat yang dipimpin oleh kakak-kakak forpi.Bapak Bupati sangat senang karena sambutan yang sangat meriah.Senior PMR Madya Spenzarie berjabat tangan dengan bapak bupati meskipun dalam keadaan berdesakan.
Senior PMR Mengikuti bapak Bupati dari belakang dan masih menggumamkan Yel-yel nya.Untuk Dokumentasi ketua umum PMR Madya Spenzarie yaitu Nadhifa Ginayu berjabat tangan dan difoto untuk barang buktinya.
Setelah berpamitan dengan bapak bupati dan rekan-rekan Nya.kita pulang dengan keadaan tertib dan sebelum itu kita mendakatkan Snack Biskuit Sekolah untuk cemilan.
Demikian Kisah Ekstra PMR Spenzrie untuk hari ini.Tunggu kisah Selanjutnya yagaess:*.
PMR SPENZARIE Giat oke Yess
Byee:)
Penulis :
Nadhifa Ginayu (Ketua PMR Spenzarie)